Selasa, 14 Mei 2013

Manusia Dan Pandangan Hidup


Manusia dan Pandangan Hidup

Pada umumnya pandangan hidup memiliki unsur-unsur yaitu cita-cita ,tujuan, harapan, rencana, heyakinan dan usaha.Semua manusia pasti memiliki pandangan hidup, yang menjadikan manusia itu mempunyai tujuan di dunia ini. Pandangan hidup ada dua, yaitu pandangan hidup di dunia dan pandangan  hidup untuk akhirat.

Pandangan hidup dunia adalah pandangan hidup sementara yang hanya untuk memenuhi kebutuhan sebagai manusia, bagi umat manusia yang beragama  Islam jelas pandangan hidup mereka di dunia yaitu mencari rizki untuk  beribadah, dalam artian bekerja mencari uang untuk memberi nafkah kepada  anak dan istri, hal tersebut juga termasuk ibadah.

Pandangan hidup diakhirat yang berkaitan dengan agama yaitu pandangan hidup yang  mutlak kebenarannya sebagai tujuan manusia setelah berusaha berbuat sesuai dengan agama. Didalam agama juga di berikan pandangan hidup dan aturan agar umat manusia hidup dengan damai tanpa ada perselisihan, permusuhan, pengerusakan alam dan sebagainya.

Langkah-langkah berpandangan hidup yang baik :

- Mengenal
      Yaitu mengenal kodrat kemampuan kita sebagai manusia bahwa tidak ada sedikitpun kekuatan melainkan dari Yang Maha Kuasa yaitu Allah tanpa kekuatanya kita tidak dapat mencapai apa yang kita cita-citakan.

- Mengerti
       Yaitu mengerti tujuan hidup di dunia yang bersumber dari agama karena semua yang membangun kepribadian yaitu sebagian besar dari agama. Contoh saja seperti agama Islam yang mempunyai pedoman yaitu Al-Quran dan Hadist Sahih yang didalamnya berisi berbagai aspek kehidupan dunia dan akhirat.

- Meyakini
         Yaitu meyakini bahwa apa yang kita usahakan untuk mencapai tujuan itu akan tercapai dengan izin Yang Maha Kuasa, dan jika gagal kita juga harus meyakini banyak hal yang menjadi sebab kegagalan itu sendiri sebagai introspeksi diri.






0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Affiliate Network Reviews