Selasa, 05 Januari 2016

INFINITE CREATIONS: PEMBUATAN SOFTWARE BERBASIS ANDROID



      Pada tugas kali ini Saya akan mencoba membuat rencana bisnis yang bergerak di bidang TIK. Saya memilih bisnis pembuatan software berbasis Android. Mengingat kebutuhan akan software semakin tinggi dan dibutuhkan diberbagai aspek dibidang bisnis terutama berbasis Android, seperti software e-commerce, software aplikasi pemerintah maupun perusahaan-perusahaan yang semua menggunakan teknologi komputer. Web menjadi andalan perusahaan-perusahaan dalam memberikan informasi kepada calon konsumen barang atau jasa yang ditawarkan, akan tetapi tidak sedikit perusahaan yang juga harus mempunyai aplikasi berbasis Android agar memudahkan konsumenya mengetahui informasi. Contohnya aplikasi Gojek, Grabbike, perusahaan e-commerce dan lain sebagainya. Perusahaan menganggap perlunya aplikasi berbasis Android karena besarnya pengguna smartphone berbasis Android saat ini, dari situ perusahaan memperbesar peluang bisnis dengan aplikasi perusahaanya.

Berikut ini adalah Kerangka Kerja Acuan (Term Of Reference) Infinite Creations:
1.   Latar Belakang
Dengan semakin berkembangnya teknologi internet yang memudahkan semua orang mencari berbagai informasi yang diinginkannya. Maka dari itu peluang bisnis semakin besar dengan kemajuan teknologi saat ini. Sebelumnya bisnis dilakukan secara offline sekarang jaman sudah berubah, memasuki era serba digital jika tidak mengikuti maka pelaku bisnisakan tertinggal dengan pembisnis yang lain yang menggunakan teknologi saat ini. Oleh karena itu kebutuhan akan software juga merupakan salah satu pendukung dalam kegiatan bisnis secara online. Maka didirikanya perusahaan jasa pembuatan software berbasis Android yang bernama Infinite Creations.

2.   Maksud dan Tujuan
Membuat software berbasis Android dan menyediakan layanan jasa pada bidang IT seperti perbaikan software berbasis Android, hardware, dan support online system.
3.   Sasaran
Sasaran yang akan dicapai pada pembuatan software berbasis Android ini antara lain :

-      Memenuhi permintaan khusus software berbasis Android.
-      Meningkatkan efisiensi dalam berbagai bidang dengan bantuan software (berbasis Android)

4.    Rancangan Anggaran Biaya
Pembiayaan dari pembuatan bisnis ini sebesar Rp. 800.000.000,00 ( Delapan ratus juta rupiah) yang di dalamnya sudah termasuk pengadaan alat dan gedung.

5.   Lokasi Kegiatan
Bisnis akan dijalankan pada gedung ruko Akmajaya 12 Jl. Margonda Raya, Depok.

6.   Tenaga Ahli
Tenaga ahli yang dibutuhkan dalam bisnis Infinite Creations sebeagai berikut :
·         Ketua Tim ( Team Leader) ( 1 Orang)
Ketua Tim yang ditugaskan dalam pelaksanaan pekerjaan ini mempunyai tanggung jawab untuk mengkoordinasikan seluruh tenaga ahli yang dilibatkan serta mengendalikan jalannya pelaksanaan pekerjaan tim. Adapun kriterianya adalah :
a.   Berpengalaman memimpin tim pengembangan dan pembangunan (sistem informasi);
b.   Memiliki pemahaman yang baik mengenai penyusunan jadwal  pengembangan dan pembangunan sistem sesuai dengan kapasitas sistem;
c.   Memiliki track record yang baik memimpin tim kerja dalam hal ketepatan waktu pekerjaan;
d.   Memiliki pengalaman pekerjaan minimal 10 tahun;
e.   Memiliki latar belakang pendidikan minimal S1, latar belakang S2 pada bidang Manajemen Proyek akan merupakan nilai tambah;


·         Ahli Database (Database Enginer) ( 1 Orang)
Ahli Database bertanggung jawab atas kegiatan yang berkaitan dengan perubahan sistem data yang berhubungan dengan pengembangan Sistem Informasi Kearsipan. Adapun  kriterianya adalah:
a.   Berpengalaman menggunakan MySQL atau SQLite;
b.   Mampu melakukan trouble shooting MySQL atau SQLite;
c.   Memiliki pengalaman pekerjaan minimal 5 tahun;
d.   Memiliki latar belakang pendidikan minimal S1;
e.   Memiliki pengalaman secara intensif dengan Operating System Windows dan Linux;


·         Ahli Sistem Analist ( System Analist) ( 1 Orang)
Systems Analyst mempunyai tugas dan tanggungjawab sebagai berikut:
a.   Melakukan review atas kegiatan manajemen pemerintahan di lingkungan Kementerian Kehutanan secara umum, dan khususnya yang berhubungan dengan perubahan dalam pengelolaan pengembangan Sistem Informasi Kearsipan (SIK), dan pelaksanaan monitoring kesesuai data dan aplikasi. Proses review ini meliputi proses, data, informasi, dan dokumen yang digunakan.
b.   Menganalisis dan mengevaluasi kemampuan sistem informasi yang mengalami perubahan dan melakukan pengolahan data/informasi sehingga menjadi sebuah laporan.
c.   Mengusulkan konsep pengembangan sistem informasi berbasis teknologi komputer yang akan digunakan dalam pelaksanaan pekerjaan Sistem Informasi Kearsipan di lingkungan Kementerian Kehutanan.
d.   Merancang pengembangan sistem informasi berbasis teknologi komputer sesuai dengan kebutuhan dalam pelaksanaan pembangunan dan pengembangan Sistem Informasi Kearsipan di lingkungan Kementerian Kehutanan.
e.   Memiliki pengalaman pekerjaan minimal 5 tahun;
f.    Memiliki latar belakang pendidikan minimal S1;


·         Ahli Pemrograman ( Programmer) ( 5 Orang)
Ahli Pemrograman Komputer mempunyai kriteria dan tanggung jawab sebagai berikut:
a.   Melakukan inventarisasi aplikasi-aplikasi, data-data tabulasi dan format-format kebutuhan informasi yang berhubungan dengan pengembangan Sistem Informasi Kearsipan Kementerian Kehutanan.
b.   Melakukan inventarisasi perubahan aliran-aliran data di dalam Sistem Informasi Kearsipan.
c.   Melakukan klasifikasi terhadap data-data yang telah diinventarisasikan dan dikembangkan untuk dikelompokan serta disesuaikan dengan kebutuhan perubahan informasi.
d.   Membantu tenaga ahli Database dalam mengembangkan database Sistem Informasi Kearsipan.
e.   Membangun pengembangan modul-modul aplikasi dari rancangan sistem yang telah dibangun oleh Tim.
f.    Memiliki pengalaman pekerjaan minimal 5 tahun;
g.   Memiliki latar belakang pendidikan minimal S1;

7. Peralatan yang dibutuhkan dalam pembuatan software
·         Hardware
a.   Komputer
b.   Smartphone

·         Software
a.   Sistem Operasi Windows atau Linux
b.   Eclipse
c.   MySQL
d.   Photoshop
e.   SDK Android
f.    JDK (Java Development Kit)

7.   Laporan
Jenis laporan yang dibuat adalah :
·         Laporan Pendahuluan
Memberikan gambaran umum proses teknis dari pembuatan bisnis Software House

·         Laporan Akhir
Memberikan data hasil setelah proyek bisnis Software House telah berhasil dibangun dan siap dijalankan.

Komentar Pribadi
        Dari peluang proyek TIK yang direncanakan di atas masih banyak kekurangan yaitu dari tenaga ahli yang dibutuhkan, seperti administrasi keuangan dan lain sebagainya. Dari peluang proyek bisnis TIK yang dijalankan cukup menarik dan peluangnya cukup besar karena banyak orang yang menggunakan smartphone berbasis android, tapi banyak juga yang menggunakan smartphone berbasis iOS. Berharap setelah rencana pendirian bisnis berbasis TIK ini berjalan dengan baik dapat membuat software untuk smartphone berbasis iOS.
        Rencana bisnis yang berfokus pada software berbasis Android saja dan sedikit di bidang TIK lainnya seperti disebutkan di atas dalam pandangan Saya pribadi akan membuat konsumen berfikir atau lebih percaya kepada perusahaan yang berfokus pada satu bidang karena akan menghasilkan sesuatu yang berkualitas tinggi.


Sumber Referensi:
http://harizfadillah.blogspot.co.id/2014/11/tugas-rencana-bisnis-pengeantar-bisnis.html

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Affiliate Network Reviews